Saturday, August 27, 2016

Asus K401LB vs Asus A456UR, Duel Notebook Asus Rp7 Jutaan

Dengan budget berkisar Rp7 jutaan, laptop besutan Asus dengan seri K401LB dan A456UR membuat banyak orang menjadi bingung untuk memilih salah satu dari mereka. Bagaimana tidak, kedua laptop tersebut memiliki beberapa kekurangan masing-masing yang tertutup oleh kelebihannya masing-masing juga.

Kali ini, Om Zenmi akan memberikan ulasan perbandingan kedua laptop ini. Yuk simak perbandingan berikut.

Body
Bagi Om Zenmi, desain juga patut dipertimbangkan sebelum membeli sebuah laptop baru. Asus K401LB memiliki case yang terbuat dari bahan metal, sehingga selain kokoh laptop ini juga terkesan premium. Asus K401LB memiliki ketebalan sekitar 9 mm dititik tertipis dan hanya memiliki berat 1,6 kg.

Untuk Asus A456UR memiliki desain yang mewah dan elegan. Laptop ini tersedia dalam 4 pilihan warna, yakni gold, white, dark brown, dan drak blue. Laptop ini memiliki ketebalan kurang lebih 2 cm dan bobot sekitar 2 kg.

Layar
Kedua laptop ini memiliki ukuran layar yang sama, yakni sebesar 14 inch. Namun resolusi keduanya berbeda, jika Asus K401LB memiliki resolusi FHD 1920 x 1080 piksel, Asus A456UR hanya memiliki resolusi HD 1366 x 768 piksel. Namun, bagi Om Zenmi resolusi layar tidak terlalu berpengaruh bagi penggunaan laptop itu sendiri.

Kemudian untuk teknologi yang diusungnya juga sama-sama TFT LCD LED. Asus K401LB sudah dilengkapi dengan layar anti glare yang terasa nyaman untuk digunakan di luar ruangan. Sedangkan Asus A456UR belum menggunakan layar anti glare yang kurang nyaman digunakan karena dapat memantulkan bayangan-bayangan benda yang ada di depannya.

Jeroan 
Menurut Om Zenmi, bagian inilah yang membuat bingung untuk memilih Asus K401LB atau Asus A456UR. Bagaimana tidak, Asus K401LB memiliki prosesor Intel Core i5 5200u dan VGA Nvidia GT940M. Sedangkan Asus A456UR memiliki prosesor Intel Core i5 6200u dan VGA Nvidia GT930MX.

Keduanya memiliki keunggulan masing-masing, Asus K401LB unggul dibagian VGA dan Asus A456UR unggul dibagian prosesor karena telah menggunakan prosesor terbaru dari Intel generasi ke 6.

Memori
Dibagian RAM, Asus K401LB memiliki 4GB RAM DDR3L. Sedangkan Asus A456UR memiliki 4 GB RAM DDR4. Keduanya dapat di upgrade hingga 12 GB dengan menambah sebuah keping RAM 8 GB. Di sektor ini, Om Zenmi lebih memilih Asus A456UR karena sudah memiliki RAM dengan teknologi terbaru, yaitu DDR4 yang memiliki performa lebih kencang.

Selanjutnya untuk menyimpan data-data anda, kedua lapto ini dibekali HDD berkapasitas 1 TB 5400 rpm. Asus K401LB dapat diupgrade dengan SSD berukuran half size m-SATA, sedangkan A456UR bisa menggunakan SSD namun harus menyingkirkan HDD.


Jika disuruh memilih, Om Zenmi lebih memilih Asus A456UR. Kenaps? Karena A456UR memiliki prosesor paling baru dari Intel dan kecepatannya pun lebih kencang. Selain itu, A456UR juga lebih lengkap karena memiliki DVD Rom, sedangkan K401LB tidak memilikinya.

Itu sih menurut Om Zenmi yaa! Setelah melihat ulasan ini, jadinya kamu mau beli yang mana?
Hanya itu yang bisa Om Zenmi ulas, untuk ulasan performa gaming akan diupdate beberapa hari mendatang karena seri laptop ini sedang dalam perjalanan menuju rumah Om Zenmi.

9 comments:

  1. ouu bg sama kyk sya, tapi sya tunggu perjalanan ke toko dulu, baru kerumah saya

    ReplyDelete
  2. Kalau battery lifenya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. klo yg A456ur bisa sampe 4-5 jam buat browsing & office.
      Waktu charger juga terbilang cepat

      Delete
    2. Daya tahan kedua baterainya bagaimana gan?

      Delete
    3. Daya tahan kedua baterainya bagaimana gan?

      Delete
  3. Saya udh pake asus a456ur,mantap game game kelas menengah sperti farcry 4,gta 5,cod lancar jaya di settingan very high 40-60 fps,disarankan gaming di high performance :D

    ReplyDelete
  4. Harganya yg udh terinstal win 10 ori brp .in?

    ReplyDelete
  5. asus a456ur beneran bisa upgrade jd 12gb ?

    ReplyDelete

Contact

Talk to us

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Dolores iusto fugit esse soluta quae debitis quibusdam harum voluptatem, maxime, aliquam sequi. Tempora ipsum magni unde velit corporis fuga, necessitatibus blanditiis.

Address:

9983 City name, Street name, 232 Apartment C

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

595 12 34 567